Lowongan Kerja Suku Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan

Pejabat Pengadaan Barang dan Jasa pada Suku Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu akan melaksanakan kegiatan penerimaan Penyedia Jasa Tenaga Perorangan (Assistant Professional Staff) Penyusunan Ketentuan/Perencanaan Penataan Ruang. Kabar baik bagi pelamar yang tertarik untuk bekerja di Suku Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan. Saat ini sedang membuka lowongan kerja terbaru dalam rangka mencari calon pegawai/karyawan yang siap untuk bergabung dan bekerja. Informasi lebih lanjut simak keterangan dibawah ini:
I.PERSYARATAN
- Pria/Wanita Warga Negara Indonesia (diutamakan pria);
- Diutamakan KTP DKI Jakarta dan sekitarnya;
- Sehat Jasmani dan rohani;
- Memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dan Tanda Bukti penyelesaian kewajiban pajak;
- Berkelakuan baik dan tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap;
- Bersedia menyelesaikan pekerjaan sampai dengan waktu berakhirnya kontrak;
- Mampu bekerjasama dalam tim;
- Jujur, disiplin dan bertanggung jawab;
- Siap dan bersedia ditempatkan sesuai penugasan;
- Mengikuti seluruh tahapan seleksi
- Diutamakan yang sudah pernah berkerja di lingkungan Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Pertanahan Provinsi DKI Jakarta sub urusan Gedung Pemerintah Daerah
A. Assistant Professional Staff Bidang Perencanaan Kota/Perencanaan Kawasan/Planologi
- Pendidikan minimal S1 Teknik Planologi Universitas Negeri/ Swasta (pengalaman 0-3 th) ;
- Menguasai dan mampu mengoperasikan software/program Autocad dan program analisis yang dibutuhkan ( ArcGIS, ErMapper, SPSS, dll.) ;
- Memiliki dan bersedia membawa peralatan kerja yang dibutuhkan (alat tulis & laptop) dengan spesifikasi yang mendukung.
B. Assistant Professional Staff Bidang Arsitektur
- Pendidikan minimal S1 Teknik Arsitektur Universitas Negeri/ Swasta (pengalaman 0-3 th) ;
- Menguasai dan mampu mengoperasikan software/program Autocad dan program analisis yang dibutuhkan ( Sketchup, 3DMax, Photoshop, dll.);
- Memiliki dan bersedia membawa peralatan kerja yang dibutuhkan (alat tulis & laptop) dengan spesifikasi yang mendukung.
Berkas Lamaran terdiri dari :
- Surat Lamaran (format dapat diunduh di dcktrp.jakarta.go.id) ;
- Pas foto berwarna terbaru ukuran 4×6 yang telah ditulisi nama di bagian belakangnya (1 lembar) ;
- Fotocopy KTP yang masih berlaku dan Foto copy NPWP (dalam satu lembar kertas/ tidak dipotong) ;
- Fotocopy Kartu Keluarga (KK) ;
- Daftar riwayat hidup (curriculum vitae) yang harus ditulis dengan teliti dan benar, ditandatangani oleh yang bersangkutan (format dapat diunduh di dcktrp.jakarta.go.id) ;
- Fotocopy Ijazah dan Transkrip nilai ;
- Fotocopy SKCK ;
- Surat Keterangan sehat dari Puskesmas/Rumah Sakit milik pemerintah ;
- Fotocopy Sertifikat Keterampilan lainnya yang dimiliki (jika ada) ;
- Portofolio Desain (jika ada); Membuat Surat Pernyataan ditandatangani di atas materai Rp. 10.000,- (format dapat diunduh di dcktrp.jakarta.go.id)
Jika Anda berminat dan memiliki kualifikasi sesuai yang di butuhkan kirim CV terbaru dan berkas lamaran, segera daftarkan diri Anda ke:
Hanya kandidat yang sesuai dengan kualifikasi yang akan mengikuti proses selanjutnya. Proses rekrutmen & seleksi Pendaftaran lowongan pekerjaan ini gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun