DINASKER.ID

DISNAKER.ID

Super Air Jet (SAJ)

Deskripsi Perusahaan

Super Air Jet adalah salah satu maskapai penerbangan domestik di Indonesia yang baru mulai didirikan pada bulan Maret 2021, disaat Indonesia dan dunia sedang menghadapi wabah Koronavirus. Super Air Jet (SAJ) merupakan maskapai penerbangan bertarif rendah yang berbasis di Jakarta, Indonesia. SAJ memberikan pengalaman perjalanan dengan penerbangan berkualitas premium, jaringan konektivitas yang tinggi, terpercaya, dan transportasi dengan harga yang terjangkau untuk generasi modern.

Maskapai berbiaya rendah (Low Cost Carrier atau LCC) ini mengklaim menyasar para pelanggan generasi milenial di Indonesia. Super Air Jet didirikan pada Maret 2021, dengan kode penerbangan “IU” dari IATA (Asosiasi Pengangkutan Udara Internasional) dan “SJV” dari ICAO (Organisasi Penerbangan Sipil Internasional). Super Air Jet didirikan atas dasar optimis bahwa peluang pasar khususnya kebutuhan penerbangan dalam negeri (domestik Indonesia) masih ada dan terbuka luas.

Kabar baik bagi pelamar yang tertarik untuk bekerja di Super Air Jet. Saat ini sedang membuka lowongan kerja terbaru dalam rangka mencari calon pegawai/karyawan yang siap untuk bergabung dan bekerja. Informasi lebih lanjut simak keterangan dibawah ini:

Lowongan Kerja Super Air Jet

Lokasi; Banten, Tipe Pekerjaan; Full Time, Pendidikan; SMA/SMK seluruh jurusan, Pengalaman Kerja; 0 Tahun, Jumlah Formasi; 2

Walk In Interview Pramugara & Pramugari (Fresh Graduate)

Persyaratan : 

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Belum pernah menikah
  • Belum memiliki pengalaman menjadi Pramugara/Pramugari
  • Berusia 18 – 28 tahun, Pria/Wanita
  • Pendidikan minimal SMA/SMK seluruh jurusan
  • Wanita tinggi badan minimal 160 cm dan Pria minimal 172 cm (Berat Badan Proposional)
  • Mampu berbahasa Inggris baik lisan & tulisan bahasa asing lainnya
  • Menarik, mampu bekerjasama dalam tim, energik, cheerful, senang membantu, bersahabat dan jujur
  • Tidak buta warna (Total/Parsial)
  • Tidak memiliki catatan kriminal & tidak memiliki tato yang terlihat saat menggunakan seragam

Walk In Interview Pramugara & Pramugari (Experience Flight Attendant)

Persyaratan :  

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Berusia maksimal 35 tahun, Pria/Wanita
  • Wanita tinggi badan minimal 160 cm dan Pria minimal 172 cm (Berat Badan Proposional)
  • Mampu berbahasa Inggris baik lisan & tulisan bahasa asing lainnya
  • Memiliki Indonesia Flight Attendant Certificate & Rating BOEING atau AIRBUS
  • Pendidikan minimal SMA/SMK seluruh jurusan
  • Menarik, mampu bekerjasama dalam tim, energik, cheerful, senang membantu, bersahabat dan jujur
  • Pernah menjadi Instruktur FA & memiliki LOA/BIT/TOT lebih diutamakan
  • Tidak buta warna (Total/Parsial)
  • Tidak memiliki catatan kriminal & tidak memiliki tato yang terlihat saat menggunakan seragam

Berkas Lamaran :

  • Curriculum Vitae
  • Surat Pernyataan Orang Tua/Wali (https://bit.ly/SuratPernyataanFA)
  • Foto diri terbaru ukuran 4×6 (2 lembar)
  • Foto seluruh diri terbaru ukuran 4R
  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi Ijazah/SKL
  • Jadwal Walk In Interview :
    Tanggal 14 & 26 September 2023
    Pukul 09.00 WIB
    Lokasi :
    Komplek Perkantoran Lion Air Group – Balaraja (Kuota maksimal 250 kandidat)
    Wana Kerta, Sindang Jaya, Tangerang Regency, Banten 15560
  • Keterangan :
    • DC Wanita : Kemeja lengan pendek, berscarf, rok span hitam selutut, rambut croissant dan sepatu heals tertutup minima 5 cm
    • DC Pria : Celana bahan panjang hitam, kemeja lengan panjang berdasi, sepatu pantofel warna gelap, wajah bersih tidak berjenggot dan potongan rambut undercut

Berikut Tahapan Pendaftaran

Datang langsung dengan membawa CV dan berkas lamaran terbaru Anda ke alamat:

Komplek Perkantoran Lion Air Group – Balaraja (Kuota maksimal 250 kandidat)
Wana Kerta, Sindang Jaya, Tangerang Regency, Banten 15560
Pada tanggal 14 & 26 September 2023 | Pukul 09.00 WIB

Pada setiap tahap seleksi berlaku sistem gugur. Hanya kandidat terbaik dan memenuhi persyaratan yang berhak mengikuti tahap seleksi berikutnya. Pelamar wajib mengabaikan pihak-pihak yang menjanjikan dapat membantu kelulusan dalam proses seleksi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *